20180406

Jadwal Pelaksanaan Perlombaan INOBEL 2018

Jumat, April 06, 2018
Pada artikel ini Admin akan menginformasikan mengenai waktu pelaksanaan kegiatan perlombaan inovasi pembelajaran bagi Guru SD di Tahun 2018. Inobel merupakan ajang kompetisi inovasi pembelajaran bagi guru, baik dalam hal pendekatan, model, strategi, metode, teknik, maupun media pernbelajaran. Suatu inovasi yang dapat membantu memecahkan permasalahan pembelajaran diharapkan dapat meningkatkan proses dan basil belajar yang bermutu agar peserta didik dapat beradaptasi dengan tuntutan-tuntutan abad 21. Melalui perlombaan ini, karya-karya inovasi pembelajaran yang terpilih dapat dimanfaatkan sebagai rujukan bagi guru dalam peningkatan mutu pembelajaran.

Perlombaan inovasi pembelajaran adalah kegiatan bagi guru SD untuk berkompetisi pada tingkat nasional dalarn pembuatan karya inovatif yang mampu memecahkan masalah pembelajaran untuk meningkatkan kualitas proses dan hasil belajar peserta didik.
waktu Pelaksanaan INOBEL SD 2018

Baca juga : Pedoman Pelaksanaan INOBEL Guru SD 2018

Inilah Jadwal Pelaksanaan Perlombaan INOBEL Tahun 2018

Minggu ke-4 Maret 2018 :
Direktorat Pembinaan Guru Pendidikan Dasar memublikasikan pedoman perlombaan ke Dinas Pendidikan Provinsi/LPMP/Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota/Satuan Pendidikan secara langsung, daring (online), serta melalui siaran TV dan Radio Edukasi. 

Minggu ke- 1 April 2018 s.d Minggu ke-2 Juni 2018 :
Direktorat Pembinaan Guru Pendidikan Dasar menerima naskah dari peserta seluruh Indonesia melalui daring, selanjutnya mengoleksi/mengadministrasikan. 

Minggu ke-3 Juni 2018 :
Direktorat Pembinaan Guru Pendidikan Dasar menyeleksi administrasi dan Pengukuran tingkat similariti naskah (Tahap I) serta menetapkan naskah yang memenuhi persyaratan

Minggu ke-4 Juni 2018 :
Penilaian Karya Inovasi (Tahap II) untuk konten  karya inovasi setiap bidang. 

Minggu ke-1 Juli 2018:
Workshop bagi peserta yang lolos penilaian tahap II

Minggu ke-2 Agustus 2018 :
Penilaian Karya Inovasi (Tahap Ill) setelah laporan karya inovasi diperbaiki berdasarkan hasil workshop

Minggu ke-4 Agustus 2018 :
Penilaian display dan presentasi karya inovasi (Tahap IV) untuk setiap bidang.

September 2018
Direktorat Pembinaan Guru Pendidikan Dasar melakukan penilaian presentasi karya inovasi (Tahap V) untuk setiap bidang

Selengkapnya:

Demikian yang dapat Admin informasikan pada artikel ini, untuk lebih lengkap dan jelasnya dapat Anda download pada link di atas file dalam bentuk Pdf. Semoga yang Admin sajikan dapat bermanfaat.

Thanks for reading Jadwal Pelaksanaan Perlombaan INOBEL 2018

Related Posts

Your Comments

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Labels

Labels

Labels

Copyright © Pendidikan. All rights reserved. Template by CB Blogger